Rekomendasi Smartphone Samsung Mid-range dengan Chipset MediaTek Terbaru 2021

Rekomendasi Smartphone Samsung Mid-range dengan Chipset MediaTek Terbaru 2021

Perusahan asal korea selatan ini sedang gemparnya merilis produk smrtphone terbarunya, terutama pada kelas mid-range atau kelas menengah. Jika sebelumnya kelas menengah Samsung lebih banyak di dukung dengan chipset Exynos, sekarang mereka mencoba untuk hal baru dengan menyisipkan chipset besutan dari MediaTek.


Sehubungan dengan hal itu, berikut ini kami rekomendasikan smartphone samsung dengan dukungan chipset MediaTek pada tahun 2021 ini. Yuk simak


Rekomendasi Smartphone Samsung Mid-range dengan Chipset MediaTek Terbaru 2021

1. Samsung Galaxy A22 4G

Rekomendasi Smartphone Samsung Mid-range dengan Chipset MediaTek Terbaru 2021


Pada kelas 2 jutaan, samsung memiliki smartphone Samsung Galaxy A22 yang cukup unggul dengan dukungan fitur OIS pada kamera belakangnya. Berbicara soal spesifikasi layar, samsung galaxy A22 ini sudah menggunakan panel super AMOLED dengan luas 6.4 inci dan resoulsi HD+ dengan dukungan refresh rate nya 90Hz. 

Pada performanya sudah tertanam prosesir MediaTek Helio G80 yang dipadukan dengan RAM 6GB dan memori internal 128GB. Pada bagian belakang, terdapat 4 kamera dengan resolusi 48MP + 8 MP + 2 MP + 2MP yang disusun dalam sebuah frame berbentuk persegi. Selain itu, terdapat kamera depan dengan resolusi 13 MP yang bisa membantu kalian yang suka selfie. Untuk kapasitas baterainya sendiri sebesar 5000mAh yang sudah memiliki fitur fast charging 15W

2. Samsung Galaxy A22 5G

Rekomendasi Smartphone Samsung Mid-range dengan Chipset MediaTek Terbaru 2021


Samsung galaxy A22 5G ini berbeda jauh dengan yang 4G loh. Mulai dari layar, smartphone ini sudah menggunakan panel PLS TFT dengan luas 6.6 inci dengan resolusi FHD+ dengan refresh ratenya 90 Hz.

Pada dapur pacunya sendiri sudah menggunakan MediaTek Dimensity 700 yang dipadukan dengan RAM 6GB dan memori internal 128GB. Pada bagian belakangnya terdapat 3 kamera dengan resolusi 48MP + 5 MP + 2 MP. dan pada bagian depan terdapat kamera swafoto ddengan resolusi 8MP. 

Untuk kapasitas baterainya sebesar 5000mAh dengan dukungan 15W fast charging. untuk harga nya ada pada sekitar 3,299 jutaan. 

3. Samsung Galaxy A32 5G

Rekomendasi Smartphone Samsung Mid-range dengan Chipset MediaTek Terbaru 2021


Smartphone ini memiliki kelebihan pada sektor performa dan kapasitas memori yang dimilikinya. Pada layar smrtphone ini sudah menggunakan panel PLS TFT dengan luas 6.4 inci dengan resolusi FHD+. 

Samsung galaxy A32 5G ini di senjatai dengan prosesor MediaTek Dimensity 720 yang dipadukan dengan RAM 8GB dan memori internal 128GB. Pada bagian belakang terdapat 4 kamera dengan resolusi 48MP + 8MP + 5MP + 2MP. Pada bagian depan terdapat kamera selfie dengan resolusi 13MP. 

Untuk kapasitas baterainya sebesar 5000mAh yang didukung dengan 15W fast charging. Kalian bisa menabung sebesar 3,999 juta agar bisa memiliki smartphone ini.

4. Samsung Galaxy M32

Rekomendasi Smartphone Samsung Mid-range dengan Chipset MediaTek Terbaru 2021


Smartphone ini memiliki keunggulan pada sektor layar, kamera dan baterai. Untuk layar nya sendiri sudah menggunakan panel super AMOLED dengan luas 6.4 inci dengan resolusi FHD+ dan fitur refresh ratenta 90Hz. 

Pada dapur pacunya, sudah menggunakan prosesor MediaTek Helio G80 yang dipadukan dengan RAM 4/6 GB dan internal memorinya 64/128 GB. Untuk kalian yang suka dengan fotografi, pada bagian belakang di bekali dengan 4 kamera dengan masing masing resolusi nya 64MP + 8MP + 2MP + 2MP. dan pada depan ada kamera selfie dengan resolusi 20MP. 

Untuk kapasitas baterainya sebesar 6000mAh yang sudah didukung dengan fitur 15W fast charging. Untuk harga dari smartphone ini ada pada kisaran 2,9 jutaan. 

Nah itulah beberapa Rekomendasi Smartphone Samsung Mid-range dengan Chipset MediaTek Terbaru 2021. Semoga membantu

Silahkan tinggalkan pesan jika Anda punya saran, kritik, atau pertanyaan seputar topik pembahasan.